Tag: Anime

  • Protocol Rain: Hujan tapi bukan di langit

    Protocol Rain: Hujan tapi bukan di langit

    Menurut kalian, anime apa yang relate dengan kehidupan kita hari ini? mungkin kalian banyak menyebutkan judul anime yang pernah kalian tonton. Tapi kalian mungkin belum pernah nonton anime yang menceritakan game secara spesifik sebagai pemain esport professional. Review anime yang sebelumnya aku sudah tinggalin di MyAnimeList juga akan dijelasin lebih detail di sini.

    Aku bakal ceritain anime yang mungkin underrated. Eksistensinya di MAL sendiri ratingnya cuma dapet 6, mungkin emang karena visualnya ampas. Kalian belom pernah nonton anime yang main game yang mirip dan mungkin terinspirasi dari Valorant keluarannya Riot Games, tapi grafiknya kayak main game demo dari Unity yang diremix pake asset gratisan dan didevelop satu hari.

    scene game di dalam anime

    Bertahun-tahun aku share review anime pun baru pertama kali nemu anime dengan visual seampas ini setelah anime yang nyeritain loli jadi tuhan. Tapi mungkin kekuatan di anime ini itu bukan dari visualnya, tapi emang dari plotnya yang ga pasaran, atau kayaknya yang gak klise aja. Ya di sini ada cowok culun yang direbutin dua cewek? itu sih uda biasa banget. Temennya yang selalu berlagak paling keren tapi minta bantuan ke MC terus? gila setiap anime pasti ada itu.

    Terus apa yang dijual sama anime ini? Fun fact nya yang jadi VA si Shun ternyata suami si Hana Kanazawa dan Heroine nya itu juga yang pernah ngisi Aqua. Tapi apakah semua itu penting dan menjadi nilai jualnya? TENTU SAJA BUKAN!

    Ceritanya yang diberikan ini mungkin emang segmented tapi bener gokil karena buatku pribadi ini relate banget. Dia ngingetin aku dengan awal aku berkarir, apakah karenaku sangat overpowered saat bekerja? tentu saja bukan, melainkan mereka ngasih tahu betapa lemahnya mereka di hadapan realita, padahal di circle mereka sendiri terlihat paling jago dan sangat kuat.

    Then? sebagian besar dari kalian mungkin belum merasakan character development yang signifikan karena kalian pemalas. Tapi anime ini berbeda, mereka berusaha sekuat tenaga dan juga pasrah namun tetap mencari kekuatan yang lebih besar.

    Ini bukan kayak SAO yang fokus ke aksinya, tapi di sini menceritakan sisi pengorbanan dalam strateginya. Menurutku itu gokil banget, belom pernah aku nemu anime kayak gini.

    Kalian gabakal dapet sama cerita yang bakal mengubah hidup menjadi pribadi yang lebih baik, kalian cuma perlu hiburan untuk merenungi diri dengan menonton anime ini.

    Review Anime

    Visual: 4 (aku benci scene dalam gamenya)
    Music: 5 (aku benci opening dan endingnya)
    Story: 8 (aku cinta banget sama plotnya yang bikin aku relate)
    Character Development: 9 (kalau ditanya anime apa yang developmentnya terasa? aku akan menjawabnya ini)
  • Suzume no Tojimari: Troublemaker Hero

    Suzume no Tojimari: Troublemaker Hero

    Oke guys, di bulan maret yang ceria ini kita kedatangan anime movie terbaru yang menurut saya pribadi sih gokil, kalau kalian suka adventure yang menegangkan sih bakal cocok banget. Suzume no Tojimari, petualangan mistis yang mungkin sekilas mirip Kimi no na wa formatnya, tapi yang membedakan di sini kita dapet feel yang berbeda.

    Sebenarnya ada beberapa yang ingin saya bahas terkait isi ceritanya, tapi di sini kita coba mengurangi spoiler, ya yang jelas sih ini campuran antara Doraemon & Howl’s Moving Castle versinya si Shinkai. Mungkin untuk pembahasan lebih dalam terkait ceritanya akan kita bahas di lain kali aja, kita sekarang fokus untuk review anime ini.

    Karya Makoto Shinkai ini sih gokil parah, setelah yang terakhir Tenki no Ko kita kembali nemuin karya dia yang gak kalah keren, selain grafiknya yang kece abis apalagi ditambah music yang ngiringin kita terlarut dalam cerita dan juga ceritanya yang deep banget. Character developmentnya juga ga biasa yang bikin anime ini wow banget, secara subjektif anime ini lebih keren dari Tenki no Ko yang terkesan naif sedangkan di sini semua karakter punya ceritanya masing-masing. Theme song yang dibawain oleh Radwimps juga keren banget, kalian juga bakal nemuin lagu citypop yang diputar di dalam anime ini.

    Plot

    Source: Tim Produksi Suzume

    Awalnya sih Suzume yang lagi berangkat sekolah malah ketemu lelaki misterius yang nanyain tentang keberadaan sebuah pintu di reruntuhan, si heroine cuma tau reruntuhan di deket situ sih jadi dia nunjuk tempatnya aja. Heroine yang lanjut berangkat ke sekolah malah muter balik gegara penasaran sama si lelaki ini dan akhirnya nemuin pintu lapuk yang ada di reruntuhan yang dibukanya, setelah itu banyak bencana alam yang terjadi di seluruh Jepang.

    Bencana cuma bisa dihentikan dengan menutup semua pintunya yang terbuka itu, hanya ada langit malam yang dihiasi bintang dan matahari yang hampir tenggelam, lalu petualangan untuk nutupin pintu pun dimulai, so buat kalian para perempuan jangan asal ngikutin lelaki misterius.

    Worthiness Suzume

    Jadi buat kalian yang suka Adventure, sedikit Romance, tahayul, paradox, ingin tersentuh dengan broken home family that’s finally reunited. Jadi target marketing anime ini kalian banget, tapi kalau kalian ga suka cerita yang berat sih mendingan jangan nonton deh.

  • Tenki no ko: Pawang hujan dari Kota

    Tenki no ko: Pawang hujan dari Kota

    Tenki no Ko, anime yang disutradarai dan ditulis oleh Makoto Shinkai, berformat movie yang menurut saya pribadi sih cukup dinikmati lah. Satu hal yang bikin saya kurang bergairah yaitu MC bersama heroine nya yang naif, ya mungkin ini cuman pandangan subjektif saja, kalau pandangan pribadi sih heroine-nya sendiri cukup cantik kok. Ceritanya yang seharusnya gampang dimengerti oleh kebanyakan orang bisa jadi nilai plus dan sekaligus ini jadi penilaian objektif saya, secara grafis sih gokil dan studionya keren udah bikin banyak detil yang mungkin menurut sebagian orang ya gitu doang tapi buat saya ini gokil sih, gak heran kalau dia dapet penghargaan.

    Hodaka Morishima dari Tenki no Ko
    (Gambar/Reddit)

    Anime ini menceritakan tentang Hodaka Morishima, siswa SMA yang kabur dari rumahnya dan merantau ke Tokyo, yang sedang mengalami hujan tiada henti. Hodaka kemudian bertemu dengan Hina Amano, yatim piatu yang berjuang untuk mencari pekerjaan untuk menghidupi ia beserta adiknya. Hodaka kemudian menyelamatkan Hina dari orang-orang jahat, dan menyarankan Hina untuk jadi “Pawang Hujan” saingannya si mbak Rara – percaya ga percaya sih dia jadi seseorang yang dapat menghentikan hujan ketika orang lain membutuhkannya.

    Film ini sangat populer di Jepang, dengan lebih dari 1.1 juta tiket yang terjual dan menghasilkan 1,6 miliar yen (sekitar IDR 184,6 milyar) dalam tiga hari pertamanya di lebih dari 350 bioskop. Film ini juga meraih posisi pertama di minggu pembukaannya dan pada 2019 merupakan film domestik dengan pendapatan tertinggi ke-7 di Jepang.

    Plot

    Kita di sini ga ngomongin plot armor, tapi satu yang jelas pasti banyak yang menurut saya pribadi menarik dalam segi pengembangan karakternya, karena menurut saya kalau alur ceritanya sendiri mungkin simpel karena si MC dari desa merantau ke kota, lalu ketemu dengan si mbak heroine yang kebetulan pegawai McD yang berakhir tragis cuman karena si heroine kasian dengan MC akhirnya dikasi makanan entah itu mungkin PaNas 2 secara gratis tapi ga inget juga sih apa yang dikasih dan lalu akhirnya heroine dipecat (ini semua karena MC bajingan emang). Tapi guys, terlepas dari apapun yang ada di anime ini tuh akhirnya bakal jadi story development, masi jadi satu misteri kenapa ada om-om yang nolongin si MC & Heroine cuman karena om percaya tahayul, selebihnya mungkin kalian bisa tonton sendiri ya biar ngehindarin spoiler aja.

    Tapi lagipula ya ges ya, Tenki no Ko ini jadi film Jepang yang dipilih sebagai kategori Terbaik untuk Film Internasional di Academy Awards ke-92. Ini juga merupakan anime pertama yang dipilih oleh Jepang sejak Mononoke Hime pada tahun 1998. Film ini juga meraih penghargaan Animation of the Year di acara Penghargaan Japan Academy Prize ke-43, serta Social Impact Award di Festival Media Jepang ke-23.

    So far sih, Tenki no Ko emang anime yang keren. Ceritanya yang simpel, Heroine yang lucu tapi naif, dan tak lupa grafis yang gokil membuat film ini wajib untuk ditonton. Buat wibu yang demen anime tapi plotnya ga gitu aja, berarti Tenki no Ko bakalan cocok banget.

  • Isekai Wa Smartphone Mendapatkan Season 2!

    Isekai Wa Smartphone Mendapatkan Season 2!

    Situs resmi untuk anime televisi dari serial novel ringan In Another World With My Smartphone (Isekai wa Smartphone to Tomo ni.) karya Patora Fuyuhara mengumumkan pada hari Jumat yang lalu bahwa anime tersebut mendapatkan Season ke-2. Situs web resminya juga memposting ilustrasi dari ilustrator novel ringan Eiji Usatsuka untuk memperingati pengumuman tersebut.

    Isekai wa smartphone awalnya telah tayang perdana pada Juli 2017 dan tayang sebanyak 12 episode. Saat sedang mengalirkan serinya, Crunchyroll menyediakan subtitle bahasa Inggris untuk di tayangkan di Jepang dan Funimation memberikan dub Inggris.

    Takeyuki Yanase (Himegoto, Onsen Yōsei Hakone-chan) menyutradarai anime di Production Reed. Natsuko Takahashi (My Love Story!!) mengawasi dan menulis skrip seri. Toshihide Masudate (Papillon Rose), Masahiro Sekiguchi (kepala animasi Rainbow Days), dan Miyako Nishida (Rainbow Days) semuanya di kreditkan sebagai desainer karakter dan kepala animasi utama.

    J-Novel Club merilis seri novel dalam bahasa Inggris, dan menggambarkan ceritanya:

    Mochizuki Touya, seorang pemuda berusia 15 tahun menemukan dirinya berhadapan dengan dewa. “Saya takut untuk mengatakan bahwa saya telah membuat sedikit kesalahan…” keluh orang tua bodoh itu. Tapi semuanya tidak hilang! Dewa berkata bahwa dia dapat mereinkarnasi Touya ke isekai. Dan sebagai tambahan, ida juga dapat membawa smartphone-nya ke dunia isekai tersebut. Dia memulai perjalanan yang penuh keajaiban saat dia tanpa sadar melakukan perjalanan dari satu tempat ke tempat lain, mengikuti tujuan apa pun yang menarik minatnya. Tirai terangkat pada kisah epik pedang, sihir, dan aplikasi smartphone!


    Fuyuhara meluncurkan seri In Another World With My Smartphone pada tahun 2013 di situs web “Shōsetsuka ni Narō”, dan label Novel Hobby Japan menerbitkan novel dalam bentuk cetakan dengan ilustrasi yang di buat oleh oleh Eiji Usatsuka. Soto meluncurkan adaptasi manga pada tahun 2016, dan Yen Press merilis manga dalam bahasa Inggris.

  • Film Black Clover Dikabarkan Rilis Pada Tahun 2023

    Film Black Clover Dikabarkan Rilis Pada Tahun 2023

    Pada hari senin lalu Shonen Jump mengabarkan bahwa film anime Black Clover akan di rilis pada tahun 2023. Pembuat manga Yūki Tabata juga akan menjabat sebagai kepala pengawas dan juga sebagai perancang karakter original karakter Black Clover ini.

    Staf film Black Clover memperlihatkan sebuah visual yang menampilkan Asta (gambar di kanan) pada Maret 2021, dan kemudian mereka juga akan memperlihatkan visual karakter Yuno pada bulan Desember mendatang.

    Yuki Tabata sebagai pembuat Black Clover, merilis manga ciptaanya di Weekly Shonen Jump pada Februari 2015 silam. Viz Media sebagai penerbit juga menerbitkan manga Black Clover secara digital dan juga secara print, dan MANGA Shueisha juga ikut menerbitkan manga ini secara digital.

    Adaptasi anime yang berasal dari manga ini mulai di tayangkan pertama di Jepang pada bulan Oktober 2017 silam. Awalnya anime ini terdaftar dengan total 51 episode, tetapi mulai berlanjut kembali ke episode 52 pada bulan Oktober 2018. Dan setelah itu berlanjut kembali ke season baru pada Oktober 2019. Anime ini telah menayangkan Episode ke-170 sebagai episode terakhir mereka pada bulan Maret 2021.

    Crunchyroll juga menyiarkan serial Anime ini ke dalam bahasa Jepang dengan subtitle bahasa Inggris, dan Funimation juga menyiarkan anime Black Clover dengan dub inggris. Anime ini juga memulai debutnya di Tonami Adult Swim pada Desember 2017.

    Dan terakhir video promosional untuk merayakan ulang tahun ke-7 manga ini juga telah di tambahkan pada video movie di atas.

    Sumber : animenewsnetwork

  • Anime Kizuna AI Dalam Tahap Produksi

    Anime Kizuna AI Dalam Tahap Produksi

    Konser live streaming Kizuna Ai The Last Live “hello, world 2022” mengumumkan proyek anime baru untuk Virtual YouTuber (VTuber) pada hari Sabtu. Siaran langsung tersebut diiklankan sebagai konser terakhir Ai sebelum hiatus hingga waktu yang tidak ditentukan, dengan alasan “pengembangan lebih lanjut dari Kizuna Ai”.

    Kizuna AI adalah YouTuber virtual Jepang (VTuber) yang saat ini merupakan bagian dari Kizuna AI Inc., anak perusahaan dari Activ8. Pada tahun 2020, ia adalah VTuber paling populer, dengan lebih dari 4 juta pelanggan di tiga saluran YouTube, dan 1 juta pelanggan di platform video China Bilibili. Kizuna AI memposting video YouTube pertamanya di “AIChannel” pada 29 November 2016. Channel kedua, “AIGames”, dibuka pada Maret 2017 untuk konten game, dan channel ketiga, “AIChannel China”, dibuka pada Juni 2019 khusus untuk penonton dari China.

    Pencetus Istilah VTuber

    Kizuna AI merupakan pencetus dari istilah VTuber atau Virtual YouTuber, meskipun saluran pertama yang menggunakan avatar computer generated untuk vlogging di YouTube adalah kanal Ami Yamato pada tahun 2011. Saat debutnya pada tahun 2016 awalnya dikelola langsung oleh Activ8, perusahaan yang menciptakannya, dengan nama Project A.I. Pada tahun 2018, proyek tersebut dipindahkan ke in-house agency upd8. Menyusul pengumuman pada 24 April 2020, Activ8 mengumumkan bahwa Kizuna AI dipindahkan dari upd8 ke anak perusahaan baru yang didedikasikan khusus untuknya, bernama Kizuna AI Inc.

    Penampilan

    Penampilan keseluruhan Ai menggunakan palet warna merah muda dan putih. Ia memiliki rambut panjang tergerai, dengan pewarna rambut gradasi merah muda yang futuristik. Memakai ikat rambut goyah merah muda dengan simpul kupu-kupu. Ikat rambutnya memiliki desain berbentuk hati berdaun ganda, sesuai dengan kata “Ai”, yang berarti “cinta”, dalam namanya. Atasan putih tanpa lengan menghadirkan nuansa futuristik. Atasan ini dirancang untuk memberi penekanan pada punggung dan tubuhnya, serta membuatnya tampak lebih ramping. Bordir di atas dadanya adalah huruf “A”. Lengan dan bagian atas pahanya dihiasi dengan renda, sedangkan bagian atas paha dan celana pendeknya menampilkan “Zettai ryōiki”.