Tag: Review

  • Protocol Rain: Hujan tapi bukan di langit

    Protocol Rain: Hujan tapi bukan di langit

    Menurut kalian, anime apa yang relate dengan kehidupan kita hari ini? mungkin kalian banyak menyebutkan judul anime yang pernah kalian tonton. Tapi kalian mungkin belum pernah nonton anime yang menceritakan game secara spesifik sebagai pemain esport professional. Review anime yang sebelumnya aku sudah tinggalin di MyAnimeList juga akan dijelasin lebih detail di sini.

    Aku bakal ceritain anime yang mungkin underrated. Eksistensinya di MAL sendiri ratingnya cuma dapet 6, mungkin emang karena visualnya ampas. Kalian belom pernah nonton anime yang main game yang mirip dan mungkin terinspirasi dari Valorant keluarannya Riot Games, tapi grafiknya kayak main game demo dari Unity yang diremix pake asset gratisan dan didevelop satu hari.

    scene game di dalam anime

    Bertahun-tahun aku share review anime pun baru pertama kali nemu anime dengan visual seampas ini setelah anime yang nyeritain loli jadi tuhan. Tapi mungkin kekuatan di anime ini itu bukan dari visualnya, tapi emang dari plotnya yang ga pasaran, atau kayaknya yang gak klise aja. Ya di sini ada cowok culun yang direbutin dua cewek? itu sih uda biasa banget. Temennya yang selalu berlagak paling keren tapi minta bantuan ke MC terus? gila setiap anime pasti ada itu.

    Terus apa yang dijual sama anime ini? Fun fact nya yang jadi VA si Shun ternyata suami si Hana Kanazawa dan Heroine nya itu juga yang pernah ngisi Aqua. Tapi apakah semua itu penting dan menjadi nilai jualnya? TENTU SAJA BUKAN!

    Ceritanya yang diberikan ini mungkin emang segmented tapi bener gokil karena buatku pribadi ini relate banget. Dia ngingetin aku dengan awal aku berkarir, apakah karenaku sangat overpowered saat bekerja? tentu saja bukan, melainkan mereka ngasih tahu betapa lemahnya mereka di hadapan realita, padahal di circle mereka sendiri terlihat paling jago dan sangat kuat.

    Then? sebagian besar dari kalian mungkin belum merasakan character development yang signifikan karena kalian pemalas. Tapi anime ini berbeda, mereka berusaha sekuat tenaga dan juga pasrah namun tetap mencari kekuatan yang lebih besar.

    Ini bukan kayak SAO yang fokus ke aksinya, tapi di sini menceritakan sisi pengorbanan dalam strateginya. Menurutku itu gokil banget, belom pernah aku nemu anime kayak gini.

    Kalian gabakal dapet sama cerita yang bakal mengubah hidup menjadi pribadi yang lebih baik, kalian cuma perlu hiburan untuk merenungi diri dengan menonton anime ini.

    Review Anime

    Visual: 4 (aku benci scene dalam gamenya)
    Music: 5 (aku benci opening dan endingnya)
    Story: 8 (aku cinta banget sama plotnya yang bikin aku relate)
    Character Development: 9 (kalau ditanya anime apa yang developmentnya terasa? aku akan menjawabnya ini)
  • Tenki no ko: Pawang hujan dari Kota

    Tenki no ko: Pawang hujan dari Kota

    Tenki no Ko, anime yang disutradarai dan ditulis oleh Makoto Shinkai, berformat movie yang menurut saya pribadi sih cukup dinikmati lah. Satu hal yang bikin saya kurang bergairah yaitu MC bersama heroine nya yang naif, ya mungkin ini cuman pandangan subjektif saja, kalau pandangan pribadi sih heroine-nya sendiri cukup cantik kok. Ceritanya yang seharusnya gampang dimengerti oleh kebanyakan orang bisa jadi nilai plus dan sekaligus ini jadi penilaian objektif saya, secara grafis sih gokil dan studionya keren udah bikin banyak detil yang mungkin menurut sebagian orang ya gitu doang tapi buat saya ini gokil sih, gak heran kalau dia dapet penghargaan.

    Hodaka Morishima dari Tenki no Ko
    (Gambar/Reddit)

    Anime ini menceritakan tentang Hodaka Morishima, siswa SMA yang kabur dari rumahnya dan merantau ke Tokyo, yang sedang mengalami hujan tiada henti. Hodaka kemudian bertemu dengan Hina Amano, yatim piatu yang berjuang untuk mencari pekerjaan untuk menghidupi ia beserta adiknya. Hodaka kemudian menyelamatkan Hina dari orang-orang jahat, dan menyarankan Hina untuk jadi “Pawang Hujan” saingannya si mbak Rara – percaya ga percaya sih dia jadi seseorang yang dapat menghentikan hujan ketika orang lain membutuhkannya.

    Film ini sangat populer di Jepang, dengan lebih dari 1.1 juta tiket yang terjual dan menghasilkan 1,6 miliar yen (sekitar IDR 184,6 milyar) dalam tiga hari pertamanya di lebih dari 350 bioskop. Film ini juga meraih posisi pertama di minggu pembukaannya dan pada 2019 merupakan film domestik dengan pendapatan tertinggi ke-7 di Jepang.

    Plot

    Kita di sini ga ngomongin plot armor, tapi satu yang jelas pasti banyak yang menurut saya pribadi menarik dalam segi pengembangan karakternya, karena menurut saya kalau alur ceritanya sendiri mungkin simpel karena si MC dari desa merantau ke kota, lalu ketemu dengan si mbak heroine yang kebetulan pegawai McD yang berakhir tragis cuman karena si heroine kasian dengan MC akhirnya dikasi makanan entah itu mungkin PaNas 2 secara gratis tapi ga inget juga sih apa yang dikasih dan lalu akhirnya heroine dipecat (ini semua karena MC bajingan emang). Tapi guys, terlepas dari apapun yang ada di anime ini tuh akhirnya bakal jadi story development, masi jadi satu misteri kenapa ada om-om yang nolongin si MC & Heroine cuman karena om percaya tahayul, selebihnya mungkin kalian bisa tonton sendiri ya biar ngehindarin spoiler aja.

    Tapi lagipula ya ges ya, Tenki no Ko ini jadi film Jepang yang dipilih sebagai kategori Terbaik untuk Film Internasional di Academy Awards ke-92. Ini juga merupakan anime pertama yang dipilih oleh Jepang sejak Mononoke Hime pada tahun 1998. Film ini juga meraih penghargaan Animation of the Year di acara Penghargaan Japan Academy Prize ke-43, serta Social Impact Award di Festival Media Jepang ke-23.

    So far sih, Tenki no Ko emang anime yang keren. Ceritanya yang simpel, Heroine yang lucu tapi naif, dan tak lupa grafis yang gokil membuat film ini wajib untuk ditonton. Buat wibu yang demen anime tapi plotnya ga gitu aja, berarti Tenki no Ko bakalan cocok banget.